Membuat Tombol PLAY dan STOP Pada Flash

Membuat Tombol PLAY dan STOP Pada Flash - Sekarang kita akan belajar bagaimana cara membuat tombol PLAY dan STOP di flash. Berikut ini adalah cara-caranya:


  • Buka file animasi masking (ini hanya untuk mempercepat tutorial)
  • Buat layer baru, beri nama Kontrol.


  • Pilih Window > Common Libraries > Buttons
  • Pada jendela Library Bottons, pilih Playback rounded > rounded green play Klik mouse dan geser gambar tombol yang muncul di stage. Atur letaknya pada bagian bawah stage.


  • Pada jendela Library Bottons, pilih Playback rounded > rounded green stop.
  • Klik mouse dan geser gambar tombol yang muncul ke layar. Atur letaknya di samping tombol play.
  • Klik gambar tombol play pada stage.
  • Pilih jendela Actions yang terdapat di bawah layar, atau pilih window > Actions.
  • Pada jendela Actions pilih ikon (+) > Global Functions > Movie Clip Control > on
  • Pilih release pada menu pilihan yang muncul.
  • Klik mouse di tengah tanda kurung kurawal pada jendela actions.
  • Double klik pada pilihan play
  • Sehingga script pada jendela Actions tampak seperti di bawah ini.
  • Klik gambar tombol stop pada stage.
  • Pada jendela Actions pilih ikon (+) > Global Functions > Movie Clip Control > on
  • Pilih release pada menu pilihan yang muncul.
  • Klik mouse di tengah tanda kurung kurawal pada jendela Actions.
  • Double-klik mouse pada pilihan stop
  • Sehingga script pada jendela Actions tampak seperti di bawah ini.
  • Buat layer baru pada Timeline beri nama Script.
  • Klik kanan mouse di frame1, layer Script, pilih Insert Blank Keyframe.
  • Klik mouse di frame1, layer Script.
  • Pada jendela Action ketikkan stop () ;
  • Klik mouse di frame1, layer suara, dengan cara klik dan geser pindahkan titik (keyframe) 1 ke frame 2.
  • Jalankan animasi dengan cara, Pilih Control > Test Movie atau tekan tombol ctrl + Enter
  • Coba tekan tombol play dan stop bergantian.

Sekian dulu sharing dari saya, semoga artikel ini bermanfaat buat anda yang sedang belajar Flash. Terima kasih.

1 Komentar untuk "Membuat Tombol PLAY dan STOP Pada Flash"

mas minta tolong dimana saya memasukkan tomol play dan stop utuk kode html di bawah ini:

Melati%20dari%20Jayagiri%20-%20Iwan%20Abdulrachman%20.%28arr.Solo%20gitar%20Adi%20Supriyadi%29.mp4

kode di atas bersifat autorun (dibuka langsung play. Saya ingin ada tombol play (tidak autorun). Thanks

Yudi

Back To Top